Semua point pertanyaan di bawah ini kami rangkum berdasarkan dari apa yang sering di tanyakan oleh agen atau calon agen CYBER-PULSA , mohon di baca dulu semua tanya jawab di bawah ini sebelum melakukan pertanyaan ke bagian CS MARKETING kami .
- Apakah agen/member CYBER-PULSA dapat mempararelkan no handphone ?
- Bisa, semuaagen/member yang terdaftar pada sistem CYBER-PULSA hanya dapat mendaftarkan 2 simcard sebagai no handphone induk dalam sebuah account.
- Jika mau mendaftar, bagaimana prosesnya ?
- Untuk melakukan pendaftaran, silahkan dafta sesuai format yang ada di menu PENDAFTARAN
- Setelah terdaftar saya mencoba melakukan order PULSA elektronik tetapi saya mendapatkan reply kesalahan pin, padahal pin yang saya ketik sudah benar apa yang harus saya lakukan ?
- Ini terjadi karena pesan yang anda kirimkan belum dapat di terjemahkan dengan sempurna oleh sistem kami, dan pastikan settingan signature non aktif di HP (biasanya pada NOKIA), setelah itu silahkan restart hanphone anda dan hidupkan kembali setelah itu cobalah untuk bertransaksi.
- Dalam 1×24 jam apakah agen, dealer dan master dealer dapat melakukan pengisian pulsa lebih dari 1 kali untuk no tujuan yang sama dan dengan nominal pulsa yang sama ?
- Tidak bisa jika dengan no dan nominal yang sama, bisa dengan no yang sama tapi dengan nominal pulsa elektronik yang berbeda. Filter ini untuk menghindari pengiriman SMS yang tidak sengaja terkirim.
- Apakah harga yang tertera pada brosur/website merupakan harga jual ke konsumen ?
- Harga Pulsa elektronik yang tertera didaftar harga, adalah harga dasar Pulsa yang diterapkan kepada master dealer jadi harga jual ke konsumen diserahkan kepada kebijakan masing-masing master dealer.
- Jika suatu saat saya melakukan transfer deposit antar agen tapi salah mengetikkan agenid tujuan bagaimana deposit saya apakah masih bisa kembali ?
- Bisa! silahkan konfirmasikan pada costumer service CYBER PULSA secepatnya sebelum saldo deposit tersebut di gunakan agen yang salah untuk melakukan transaksi! bisa lewat sms dengan cara ketik format TARIK (lihat format TRANSAKSI) ataupun dengan cara menghubungi call center atau chat via YM.
- Transaksi saya selalu gagal bagaimana solusinya ?
-
Cek Pulsa handphone anda. Bisa jadi pulsa anda habis sehingga SMS gagal Terkirim.
-
Cek apakah password dan pin anda sudah benar.
-
Cek juga kode Voucher mungkin saja anda salah memasukkan kode Vouchernya.
-
Mungkin saja nomor tujuan pengisian pulsanya salah.
-
Mungkin juga anda kelebihan atau kekurangan karakter pada saat sms.
-
Cek apakah nomor SMScenter sudah benar.
-
System CYBER PULSA atau operator celluler mungkin sedang mengalami gangguan.
- Provider/operator seperti indosat, telkomsel, xl dll sedang mengalami gangguan.
-
Cek Pulsa handphone anda. Bisa jadi pulsa anda habis sehingga SMS gagal Terkirim.
-
Saldo saya berkurang, tapi voucher ke pembeli belum masuk, jadi gimana jalan keluarnya ?
- Pastikan nomer pembeli benar.
- Jika sudah pasti benar silakan lakukan complain via SMS ( INFO ISI-PESAN)
- Contoh :
INFO Trx S20 08123456789 tgl 10-11-2012 tidak masuk ke konsumen, - Kirimkan Ke SMS CENTER / YM CYBER PULSA
- Atau anda dapat menghubungi terlebih dahulu ke CS provider dari kartu chip provider yang bersangkutan/sejenis.
Simpati/AS (Operator 116 / Cek pulsa *888#)
Mentari (Operator 222 / Cek Pulsa *555#)
IM3 (Operator 300 / Cek Pulsa *388#)
Star One (Operator 111 / Cek Pulsa *555#)
XL Bebas (Operator 818 / Cek Pulsa *123#)
XL Jempol / Jimat (Operator 817 / Cek Pulsa *123#)
Flexy (Operator 147 / Cek Pulsa *99#)
Fren (Operator 888 / Cek Pulsa 999)
Esia (Operator 898 / Cek Pulsa *955).
- Bagaimana kita tahu Voucher sudah masuk atau belum ke pelanggan ?
- Jika Pulsa sudah masuk ke pelanggan maka pelanggan akan mendapatkan sms balasan dari call center untuk perubahan nominal Pulsanya. Status gagal atau sukses untuk AGEN/MEMBER CYBER-PULSA akan dikonfirmasikan lewat SMS dan Web Report.
- Saya pernah salah mengetikkan no tujuan Pengisian Voucher apakah bisa di tarik kembali ?
- Maaf!! pulsa yang sudah Berhasil masuk ke nomer handphone tujuan tidak dapat di tarik kembali karena pihak operator telekomunikasi tidak memberikan akses tersebut kepada siapapun.
- Wajib bagi mitra CYBER PULSA untuk memastikan nomer tujuan pengisian Pulsa telah benar sebelum mengirimkannya ke SMS centre.
- .Bagaimana cara mengisi saldo di CYBER-PULSA ?
- cara mengisi saldo sudah kita jelaskan dengan detail di menu CARA DEPOSIT
- Jika saya berniat menyetor deposit 300000 dan 3 digit no hp belakang saya 234 berapa uang yang harus saya setor?
- Yang harus di setor 300000+234 =300234.
- NB : 3 digit no hp anda tersebut juga akan di tambahkan kedalam saldo deposit.
-
Bagaimana jika tidak transfer dengan tidak mencantumkan 3 digit no hp pada nominal transfer ?
- Mohon maaf ! Kami akan mendahulukan transfer deposite yang transfer sesuai aturan (mencantumkan 3 digit no HP pada nominal transfer). Bagi yang transfer tanpa mencantumkan 3 digit No HP akan diproses terakhir. Tunggu 1×24 jam.
- Setelah menyetorkan dana deposit ke no rekening resmi CYBER-PULSA, dan sudah melakukan konfirmasi DEP ,kira kira berapa lama deposit saya akan ditambahkan?
- Jika tidak ada gangguan internet banking deposit anda akan di tambahkan kurang dari 15 menit akan ada konfirmasi jika deposit telah ditambahkan.
- Deposit habis bagaimana yah…..solusinya?
- Silahkan anda deposit lagi. Sesuai dengan petunjuk di menu CARA DEPOSIT.
- Apakah saldo deposit akan hangus dalam waktu tertentu ?
- Saldo deposit agen, tidak memiliki masa hangus expired & tidak akan berkurang apabila tidak dipergunakan untuk melakukan transaksi.
- Apakah dealer dan master dealer CYBER-PULSA wajib mengisikan saldo deposit agennya ?
- Tidak wajib! AGEN/MEMBERCYBER-PULSA tidak wajib untuk mengisikan saldo deposit agen-nya, agen yang didaftarkan oleh dealer dapat menyetorkan uang deposit langsung pada CYBER-PULSA. ANDA hanya wajib memberitahukan petunjuk yang benar mengenai pengisian deposit langsung ke CYBER-PULSA sesuai dengan petunjuk di menu CARA DEPOSIT.
- Kapan bonus transaksi downline di tambahkan kedalam deposit dealer dan master dealer CYBER-PULSA ?
- Bonus atas transaksi penjualan pulsa elektronik yang dilakukan seluruh agen / downline akan ditambahkan setiap AKHIR bulan kedalam saldo deposit AGEN PULSA /MEMBER CYBER-PULSA dan akan diakumulasikan dalam bentuk saldo deposit.
- Jika ada pertanyaan lain selain yang di atas bagaimana?
- Silahkan menghubungi costumer service CS PENDAFTARAN melalui chat!
0 komentar Blogger 0 Facebook
Posting Komentar